31 Maret 2023
JUMAT BERSIH PEMERINTAH DESA REJOMULYO
Dalam rangka ikut serta memelihara dan menjaga kebersihan lingkungan desa, maka Pemerintah Desa Rejomulyo mengadakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap hari Jumat pagi. Kegiatan ini dilakukan di sekitar kantor desa mulai dari kantor, halaman, saluran air, GOR, Gedung PKK dan halaman belakang kantor desa. Selain untuk menjaga kebersihan lingkungan, kegiatan ini juga salah satu langkah antisipasi dalam mencegah tersumbatnya saluran air, adanya genangan air pada tempat-tempat tertentu yang bisa menyebabkan banjir atau sumber penyakit lainnya. Selain itu, kegiatan ini juga untuk memotivasi warga desa lainnya untuk ikut berpartisipasi dalam menjaga dan memelihara lingkungan.